Mampir ke 7 restoran dunia ini perlu menyiapkan nyali. Pasalnya beredar banyak cerita seram yang dialami pengunjung dan pegawainya. Mulai dari alat makan melayang hingga suara-suara misterius yang tiba-tiba terdengar. The Daily Meal (31/1) merangkum infonya seperti berikut.
1. The Savoy Grill
Foto: Istimewa
|
Berlokasi di Kansas tepatnya di dalam Savoy Hotel, The Savoy Grill sering diisukan berhantu. Kejadiannya bermula saat Betsy Ward ditemukan bunuh diri di Savoy Hotel pada tahun 1880-an. Kala itu, Ward berada di dalam bathtub kamar 505. Arwahnya lalu diisukan bergentayangan di sekitar hotel dan restoran. Banyak pengunjung dan pegawai mengaku pernah mendengar suara seseorang, melihat sosok tertentu, dan mendapati pintu terbanting sendiri dekat kamar 505.
2. Casey Moore's Oyster House
Foto: Istimewa
|
Pub di kawasan Tempe, Arizona ini terkenal sebagai pub hantu di malam hari. Banyak pengunjung pernah melihat penampakan hantu seperti pasangan yang sedang menari-nari di lantai atas, mendengar suara mencurigakan, hingga melihat cahaya dari lantai atas. Pengunjung bahkan pernah ada yang melihat garpu terbang saat mampir ke sini.
3. Stone's Public House
Foto: Istimewa
|
Didirikan tahun 1834, Stone's Public House di Massachusetts juga punya kisah menyeramkan. Pub disebut-sebut sebagai sarang arwah para paranormal selama bertahun-tahun. Seorang manajer pub mengatakan tak mau sendirian di sana hingga malam. Ia pernah mendapati banyak burung tiba-tiba saja jatuh dari lubang di atap pub. Burung-burung itu lalu berderak di lantai menuju tempatnya sedang bekerja.
4. One If by Land, Two If by Sea
Foto: Istimewa
|
Terkenal sebagai restoran paling romantis di New York, One If by Land, Two If by Sea ternyata menyimpan sisi kelam. Manajer restoran menceritakan sering alami kejadian mistis selama 8 tahun terakhir bekerja. Diantaranya figura foto yang tiba-tiba berayun, mesin-mesin yang menyala lalu mati sendiri, dan banyak kejadian lainnya.
5. Baker Peters Jazz Club
Foto: Istimewa
|
Di Knoxville, Tennessee ada Baker Peters Jazz Club yang ramai diberitakan berhantu. Manajer klub mengungkap ia tidak pernah melihat penampakan hantu secara langsung hanya saja sering mendapati alat makan jatuh dari meja dan lampu sering menyala sendiri. Kabarnya klub menempati rumah bekas seorang doktor di era Perang Dingin ditembak dan meninggal di sana. Pengakuan lain, pengunjung mendengar bisikan misterius dan tiba-tiba merinding saat bersantap di sana.
6. Buma Inn
Foto: Istimewa
|
Restoran seram kali ini ada di Beijing, China. The Buma Inn kabarnya dihantui sosok hantu pria yang berpikir dirinya meninggal karena diracuni chef restoran. Chef itu lalu dikabarkan bunuh diri dengan cara menusuk dirinya sendiri. Para pengunjung restoran meyakini alami kejadian mistis terkait 'pencarian' hantu pria terhadap chef yang membunuhnya.
7. Margaritas Mexican Restaurant
Foto: Istimewa
|
Restoran Meksiko, Margaritas di Concord, New Hampshire juga menghadirkan kisah seram. Selain dekorasinya yang membuat banyak orang terkejut, meja restoran berada di dalam sel penjara kuno. Pernah suatu kali di sel tersebut alat makan tiba-tiba melayang begitu saja. Beberapa pegawai restoran juga melaporkan dengar suara-suara misterius.